MIMPI YANG TERWUJUD

0
345

Aku adalah seorang perempuan muda yang saat ini berusia 21 tahun. Sewaktu berusia 9 tahun dan belajar di bangku sekolah dasar, aku bermimpi menjadi wanita sukses di masa depan dan bisa keluar dari garis kemiskinan. Aku suka menulis dan membaca, serta menuliskan salah satu mimpi untuk tinggal di luar negeri. Tak kusangka 12 tahun kemudian mimpiku terwujud berkat kerja keras, tak lelah terus berusaha serta berkat doa yang ku panjatkan.

Dengan beasiswa yang aku emban, aku berjuang habis-habisan untuk membanggakan diriku dan mengejar mimpiku. Dan inilah kisahku yang berhasil diterima magang di JW Marriot Phuket Resort dan Spa Thailand. Salah satu hotel Bintang 5 di Thailand. Impianku untuk tinggal diluar negeri akhirnya tercapai.

Pada tanggal 10 Januari 2023 aku berangkat ke Thailand untuk menjalani program kampus yaitu magang di hotel. Aku berangkat sendiri tanpa teman karena yang mendaftar ke Thailand hanya aku. Tahun ini adalah tahun pertama  kampusku bekerja sama dengan JW Marriot Phuket Thailand.

Saat itu aku memilih Thailand karena Thailand menawarkan aku magang di hotel bintang 5 yang menurutku akan sangat berpengaruh untuk masa depanku.

Kampus memberikanku relasi namun aku harus berusaha untuk mengumpulkan uang dan menabung untuk ke Thailand. Aku bekerja paruh waktu sebagai cook helper (orang yang bekerja untuk membantu chef saat membuat makanan untuk para tamu hotel) di salah satu hotel di Jakarta selama 8 bulan.

Saat bekerja paruh waktu di hotel di Jakarta

Setiap pada hari kerja, aku kuliah ke kampus. Siangnya aku bekerja sampai jam 10 malam, lalu pulang ke kos untuk mengerjakan tugas, setelah itu istirahat. Kebiasaan ini aku lakukan selama kurang lebih 8 bulan.

Ketika libur kuliah aku akan mengambil kerja ekstra sebagai SPG disalah satu perusahaan di bidang kelautan di Indonesia dengan menjual hasil laut dari nelayan Indonesia. Walaupun tidak memiliki waktu yang cukup untuk sekedar menikmati masa muda tapi aku senang dengan pencapaianku.

Aku yakin aku akan menikmati hasil jerih payah ini di kemudian hari. Dan tentu saja, keinginanku tercapai, akhirnya aku bisa berangkat ke Thailand dengan uang tabunganku.

Bermacam seleksi

Saat saya ditugaskan di Andaman Grill JW Marriot Phuket, Thailand Hotel

Sebelum berangkat ke Thailand aku menjalani berbagai macam seleksi seperti tes kesehatan, interview, pembuatan portofolio, tes narkoba, tes buta warna dan lainnya. Aku menjalani tiga kali fase interview, pertama dengan Human Resource JW Marriot Phuket Thailand, Mrs Pinsiri Suwannarat yang kerap dipanggil Khun Ma Meow dan Mr Dayin Inthawongse, kerap dipanggil Khun Moo Ouan.

Wawancara berlanjut dengan dengan Food and Beverage Service Manager JW Marriot Phuket Thailand, Mr Kriangsak C, biasa dipanggil Khun Aod. Terakhir dengan Food and Beverage Director JW Marriot Phuket, Mr Dinesh.

Setelah menunggu selama dua hari, hasilnya keluar. Aku diterima menjadi salah satu bagian dari JW Marriot Phuket sebagai training dibidang food and beverage service dan ditugaskan di Andaman Grill Restaurant, salah satu restoran find dining bergaya klasik yang menjadi salah satu restaurant terbaik di Hotel JW Marriot Thailand.

Aku berangkat dari Jakarta menggunakan salah satu maskapai Thailand pada 10 Januari 2023, lalu transit di Bangkok selama 5 jam untuk melanjutkan penerbangan ke Phuket. Sampai di Bandara Internasional Phuket pada jam 21.00, dijemput pihak hotel untuk diantarkan ke akomodasi.

Mereka memberikanku kesempatan untuk menginap selama dua malam dan tiga hari di JW Marriot Hotel di kamar yang bagus dan bisa melihat pemandangan alam Phuket yang memukau. Aku sangat menikmatinya. Aku tidak pernah menyangka akan mendapatkan kesempatan untuk menginap gratis di salah satu hotel termahal di dunia.

Hari pertamaku di Thailand, pihak HRD (human resource) hotel, Khun Moo menemaniku melakukan prosedur hotel sebelum mulai bekerja di tempat tersebut yakni cek kesehatan untuk kedua kalinya. Aku juga musti membuat akun Bank Thailand, dan mengurus dokumen-dokumen yang diperlukan untuk tinggal di Thailand selama 6 bulan terhitung dari bulan Januari-Juli 2023.

Setelah itu aku menjalani proses orientasi atau pengenalan dan bertemu dengan teman-teman baru yaitu mahasiswa-mahasiswi Thailand. Mereka berasal dari berbagai wilayah di Thailand. Ada yang berasal dari Bangkok, Pattaya, Chiang Mai, Phang Nga, dan lain-lain. Mereka sangat ramah kepadaku dan selalu bersikap sopan. Aku senang mendapatkan teman baru.

Keesokan harinya aku mulai menandatangani kontrak kerja penempatan di Andaman Grill Crew JW Marriot Hotel selama 3 bulan dan akan dipindahtugaskan ke Benihana yaitu restoran Jepang milik hotel itu selama 3 bulan.

Andaman Grill merupakan salah satu outlet dengan harga makanan yang sangat mahal karena bergaya find dining dan klasik yang sangat cocok untuk tamu yang berbulan madu atau menyukai suasana hening yang romantis. Lokasi restoran berhadapan langsung dengan pantai dengan pemandangan sunset yang memanjakan mata.

Aku sangat menikmati pekerjaanku. Para staf di Andaman Grill pun sangat ramah membuat kami bisa akrab hanya dalam waktu singkat. Mereka memberiku nama Wie Wie yang artinya adik yang menggemaskan.

Saaya (berbaju biru) ketika bertugas di restoran Andaman Grill JW Marriot Phuket, Thailand Hotel

Tak terasa 3 bulan berlalu aku bekerja dan menjadi bagian Andaman Crew. Tiba saatnya harus mengucapkan perpisahan untuk pindah tugas ke restoran Jepang bernama Benihana Japanese Steak House JW Marriot Phuket.

Aku merasa sedih harus berpisah dengan staf di Andaman karena sudah seperti keluarga sendiri, namun di sisi lain aku meyakinkan diriku bahwa Benihana akan sama menyenangkannya dengan Andaman.

Tanggal 8 April aku menjalani masa orientasiku di Benihana. Awalnya semuanya terasa asing, namun staf di sanapun tidak kalah ramah kepadaku. Mereka sangat bersemangat bertukar cerita dan memberikanku berbagai macam masakan khas Thailand untuk di coba.

Bukan hanya staf restoran, para chef pun tidak kalah baik. Setiap hari mereka menanyakan keadaanku dan selalu membawakan makanan khas Thailand kepadaku. Aku merasa ini rumah! Mereka menganggapku seperti anak sendiri. Mereka berbagi cerita dan memberikanku berbagai referensi tempat indah di Thailand untuk dikunjungi. Semua staf disana sudah ku anggap seperti keluarga dan kakakku.

Namun Benihana adalah restoran Jepang yang menjual entertain, ketika ada tamu yang datang mereka akan diberikan tiga macam pilihan. Apakah ingin duduk di meja tappanyaki dengan chef akan memasak dihadapan tamu, atau duduk di meja find dining. Tamu akan memesan makanan dan pelayan makanan akan mengantarkannya kepada tamu. Pilihan ketiga, sushi bar. Tamu dapat memesan aneka jenis sushi dan bisa menyaksikan chef membuatnya langsung dihadapan tamu.

Saya (dua dari kiri) bertugas menjadi waitress melayani pelanggan di restoran Benihana, JW Marriot Phuket Hotel.

Bagiku menjadi waitress atau orang yang bertanggung jawab menyajikan makanan dan minuman adalah pekerjaan yang menyenangkan. Aku bisa berinteraksi langsung dengan tamu dan dapat bertukar cerita, tertawa bersama. Kami memiliki tanggung jawab penuh terhadap tamu selama mereka menikmati hidangan yang dipesan.

Sebelum menyajikan hidangan, kami menjelaskan tentang hidangan tersebut. Hal itu membuat tamu merasa spesial dan menambah pengetahuan tentang hidangan yang dipesan.

Aku mendapatkan catatan di Trip Advisor ketika tamu membagikan pengalamannya mengunjungi restoran Benihana di internet. Itu adalah hal yang membanggakan untukku karena tamu merasa puas dengan hasil kerjaku.

Setelah menjalani masa magang selama 6 bulan, tibalah saat aku kembali ke Tanah Air. Aku kembali ke Jakarta pada 16 Juli 2023 dan akan masuk kampus pada 3 Agustus 2023. Saat ini aku masih menjadi mahasiswi aktif Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti Jakarta semester 6 jurusan pengelolaan perhotelan.

Ada rasa sedih ketika harus kembali ke Tanah Air. Meninggalkan begitu banyak kenangan indah di Thailand. Mengenai orang-orang baik yang kutemui, keluarga baru, pengalaman baru dan tentunya relasi.

Setalah menjalani proses magang selama 6 bulan, aku mendapatkan sertifikat dari JW Marriot Phuket Thailand. Sertifikat ini membuka kesempatan kerja untukku dimasa depan. Aku dapat menjadi bagian dari Marriot Hotel di seluruh dunia dengan membawa sertifikat ini, tentunya dengan menjalani proses interview terlebih dahulu.

Sertifikat dan penghargaan yang saya terima

Ini akan menjadi pengalaman terindah dan terhebat selama hidupku. Aku bisa menunjukkan kepada orang-orang yang menyuruhku menikah dini, bahwa aku bisa menjadi apa yang aku inginkan dan aku akan menorehkan lebih banyak kisah yang menginspirasi siapapun yang kekurangan biaya atau dukungan dalam meraih mimpi bahwa kamu bisa, kita bisa.

Selama kita masih berTuhan, maka serahkan semua kepada Tuhan dan berusahalah sekuat yang kamu bisa. Tuhan tidak tidur, dan Tuhan akan membantumu mewujudkan keinginanmu sesuai usaha yang telah kau lakukan.

Aku bisa, kalianpun bisa! Saat ini aku mempunyai mimpi yang lebih besar. Dan aku yakin aku bisa menggapainya. Sampai jumpa ditulisan inspiratifku selanjutnya!

Mita Apriani, Mahasiswi STP Trisakti Jurusan Perhotelan