Potret Pengecekan Tamu di Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Wonosobo

0
305

Saat ini, semua pihak sedang berupaya untuk menanggulangi persebaran virus Covid-19. Tidak hanya di tingkat pemerintah, namun hingga sampai ke lingkup kampung seperti yang dilakukan di Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo.

Sebelum memasuki kampung, baik warga maupun tamu diwajibkan untuk mengikuti serangkaian prosedur. Warga yang akan masuk diminta untuk mencuci tangan di tempat yang telah disediakan. Sedangkan untuk tamu dari luar kampung dilakukan prosedur pengecekan oleh petugas Posko Covid-19 Kampung Kenteng.

Suasana Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2020) pagi. Posko yang berada sekitar 50 meter dari pintu masuk kampung ini menjadi tempat bagi siapapun yang memasuki wilayah Kampung Kenteng untuk mengikuti serangkaian prosedur pengecekan. (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Petugas posko menyemprotkan desinfektan pada kendaraan yang memasuki wilayah Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2020). (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Tamu yang memasuki wilayah Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo mencuci tangan di Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Rabu (29/4/2020). Mencuci tangan dengan sabun menjadi prosedur pertama yang harus dilakukan oleh siapapun yang memasuki wilayah Kampung Kenteng. (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Petugas Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo mengecek suhu tamu yang memasuki wilayah kampung, Rabu (29/4/2020). (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Petugas Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo mencatat identitas tamu yang datang. Tujuannya untuk mempermudah pemantauan interaksi warga terhadap orang yang datang dari luar kampung. (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Buku yang digunakan untuk mencatat identitas tamu yang berkunjung ke Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2020). Identitas yang dicatat antara lain nama, alamat rumah, alamat tujuan, keperluan, nomor plat kendaraan, serta jam masuk dan jam keluar. (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Petugas posko membuka portal ketika tamu telah menyelesaikan prosedur pegecekan untuk memasuki Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2020). (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Mobil warga keluar melewati Posko Covid-19 Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2020). Jalan ini menjadi satu-satunya akses keluar masuk kampung setelah beberapa pintu masuk lainnya ditutup. Tujuannya agar mempermudah prosedur pengecekan. (Foto: Muhammad Raihan Aditama)
Spanduk informasi pemeriksaan tamu yang terpasang di pintu masuk Kampung Kenteng, Kelurahan Kejiwan, Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4/2019). (Foto: Muhammad Raihan Aditama)

Muhammad Raihan Aditama, mahasiswa Program Studi Pendidikan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta, Magangers Kompas Muda Harian Kompas Batch X