Kolaborasi Seru dan Asyik Ala Pon Your Tone

0
601

Berawal dari kedekatan antaranggotanya, Dipha Barus bersama kawan-kawannya membuat sebuah kegiatan kolektif yang diinisiasi sejak 2014. Dibuat untuk siapa saja agar bisa menikmati musik Dance, Pon Your Tone (PYT) terus berkembang dari sebuah acara musik menjadi label musik yang menaungi beragam penyanyi dan pelaku musik genre Electronic Dance Music (EDM) seperti Monica Karina dan Matter Mos.

Kompas Muda berkesempatan untuk mewawancarai perwakilan dari Pon Your Tone, yakni Kallula (penyanyi), Fadhil atau Matter Mos (rapper), Monica Karina (penyanyi), Ganarjito Abirowo atau Jidho (disc jockey), Dipha Barus (disc jockey) dan Daffa Jenaro Muchtar (disc jockey) pada Rabu (11/12/2019) di tengah latihan bersama mereka untuk persiapan tampil di Djakarta Warehouse Project (DWP) 2019. 

Kallula x Pon Your Tone, (kiri-kanan) Kallula, Matter Mos, Monica Karina, Jidho, Dipha Barus, dan Daffa Jenaro ketika ditemui di studio PYT di Kemang, Jakarta pada Rabu (11/12/2019). Fotografer: Bryan Kenneth.

Cerita seru saat awal mula membangun PYT?

Kallula: Inget banget waktu dulu masih membagi flyer sendiri. Seru karena semua dikerjain sendiri, enggak pakai EO (Event Organizer) jadi tahu perjalanan dan cara membuatnya dari awal. Kalau disuruh bikin event sendiri gapake sponsor juga paham.

Jidho: Kalau dulu kita yang menyebarkan (flyer), sekarang (karya) kita disebar sama orang-orang ha-ha-ha. Berbeda dulu dan sekarang, tapi perkembangannya lebih terasa karena dikerjakan sendiri dari hati. Sampai sekarang bisa seperti ini membuktikan kerja keras yang dari dulu dilakukan bisa bermanfaat sampai sekarang.

Seberapa dekat kalian satu sama lain?

Matter Mos: I just feel like I really-really like these guys right here (Aku merasa sangat-sangat menyukai orang-orang di sini). Setiap ketemu, gue tahu kalau ini adalah orang-orang baik yang akan ngetos gue.

Monica Karina: Mungkin karena tidak pernah terasa seperti bekerja karena setiap hari ketemu. Meskipun bilangnya ke kantor, tapi enggak berasa kerja yang terlalu serius. Its just a bunch of friends doing the same thing for the same reason on the same way with the same goal, its just feel like family (Ini hanya sekelompok teman yang mengerjakan hal yang sama dengan alasan yang sama, di jalan yang sama demi tujuan yang sama. Ini hanya terasa seperti keluarga).

Kallula: I know when I with them, I’m at home. You don’t see them everyday but when you see them, they are your family. (Aku tahu kalau sedang bersama mereka, aku berada di rumah. Kamu tidak melihat mereka setiap hari tapi saat kalian melihatnya, mereka adalah keluargamu).

Tips punya lingkungan pertemanan produktif?

Matter Mos: Be with people that make you want to be a better person. (Bertemanlah bersama orang yang membuatmu ingin menjadi orang yang lebih baik)

Daffa Jenaro: Jangan memaksa berteman dengan orang yang tidak cocok dengan kita.

Yang spesial dari kolaborasi dan penampilan untuk DWP kali ini?

Dipha Barus: We come as a family, seperti Daffa & Jidho kalau biasanya mereka main sendiri, nanti mereka akan memberikan sesuatu yang berbeda karena tampil bersama. Gue kangen banget sudah lama enggak main bersama mereka. Ada juga Monica Karina, Kallula, dan Matter Mos yang akan menyanyikan single-nya.

Daffa Jenaro: Ini juga sebenarnya pertama kali gue sama Jidho tampil bersama mereka bertiga (Monica, Kallula dan Matter Mos).

Jidho: Bakal ada lagu edit-editan dari kita yang spesial, dari lagu Jidho dan Daffa juga.

Dipha Barus: Ini seperti arisan keluarga, tetapi bisa ditonton banyak orang.

Kallula x Pon Your Tone, (kiri-kanan) Kallula, Matter Mos, Monica Karina, Jidho, Dipha Barus, dan Daffa Jenaro ketika ditemui di studio PYT di Kemang, Jakarta pada Rabu (11/12/2019). Fotografer: Bryan Kenneth.

Bagian paling menyenangkan tampil di DWP?

Kallula: Setiap DWP ada dan kita ada di line up-nya, kita tahu pasti akan membawa sesuatu yang berbeda dan spesial. Sudah bukan kayak kerja, lebih ajang untuk bersenang-senang dan melihat bagaimana orang akan bereaksi pada set lagu kita. Apalagi biasanya Dipha Barus kolaborasi dengan orang lain, kali ini tampil dalam format satu grup Pon Your Tone. Kita harap orang yang menyaksikan kita juga akan mendapatkan pengalaman yang berbeda, penampilan kali ini lebih kekeluargaan dan bersama mereka semua ini.

Dipha Barus: Bagi kita, DWP selalu memberi inspirasi untuk tahun depan. Kita akan memberikan apalagi, nih untuk industri musik di Indonesia?

Makna bermusik untuk kalian?

Kallula: Musik yang bikin happy.

Dipha Barus: Gue pribadi tidak pernah membagi musik menjadi idealis dan komersil. Bagi gue, adanya musik yang gue paham dan belum. Jadi, gue hanya akan mainin musik yang sudah paham. Tapi, energi dari kejujuran saat memainkan musiknya itu yang bisa ditangkap orang lain.

Apa project terdekat yang sedang dikerjakan?

Dipha Barus: Kita banyak membuat musik edit khusus untuk DWP, rencananya akan kita gabungkan di Pon Your Tone club edits untuk pelaku dan penikmat dance music. Matter Mos dan Daffa juga mau keluarin lagu, Monica mau keluarin album, Kallula mau keluarin single selanjutnya. Jadi semuanya akan mengeluarkan karya terbaru mereka.

Khusus untuk DWP 2019, Pon Your Tone akan tampil bersama Kallula menampilkan karya terbaik mereka, “Kallula X PYT Sound System”. Kedekatan yang dibangun sebelum mereka terkenal seperti saat ini membuat satu sama lain sangat akrab. Dengan orang yang tepat, siapa sangka pertemanan bisa berujung kegiatan produktif seperti yang dilakukan oleh PYT. Tidak hanya menghasilkan karya, pekerjaan pun terasa ringan karena dikerjakan bersama orang-orang terdekat.

Hasil wawancara eksklusif Kompas Muda dengan Pon Your Tone bisa kamu tonton di Youtube Kompas Muda.

https://youtu.be/rgQ4zvEoXE0

Reporter: Nashya Tamara, mahasiswi Fakultas Ilmu Komunikasi, Jurusan Jurnalistik, Universitas Multimedia Nusantara,Tangerang Selatan. Volunter Kompas Muda X DWP dan Magangers Kompas Muda Batch VII

Fotografer: Bryan Kenneth, Mahasiswa Fakultas Teknik dan Informatika, Jurusan Informatika, Universitas Multimedia Nusantara, Tangerang Selatan. Volunter Kompas Muda X DWP dan Project Manager Kompas Corner Gen 7.