Investasi asing di Indonesia adalah bentuk penanaman modal yang dilakukan di Indonesia dalam berbagai sektor.
seperti dalam sektor pembangunan, sektor pariwisata, sektor transportasi, sektor tambang dan menanamkan modal di Indonesia ( investasi asing di indonesia ) di sektor – sektor yang lain sesuai dengan peraturan dan persetujuan dari pemerintah.
Investasi asing dilakukan dan disetujui oleh pemerintah sekalian untuk menanamkan modal untuk digunakan seperti dalam proses pembangunan dan perencanaan wilayah masing-masing daerah. Sehingga melakukan investasi asing di indonesia sangat mendukung dan banyak investor asing yang memang banyak melirik kondisi dan wilayah Indonesia yang menurut mereka memiliki keuntungan dalam beberapa sektor tambang ataupun sektor lain yang dapat mereka manfaatkan sehingga para investor asing memiliki minat untuk menanamkan modal asing dan memulai bisnis mereka di Indonesia jika dibandingkan dengan dinegara mereka sendiri.
Melakukan investasi asing di Indonesia juga merupakan hal yang saling menguntungkan untuk para investor dan untuk membantu perekonomian di Indonesia, dengan adanya investasi asing dan melakukan pembangunan atau dengan melakukan suatu proyek selain membantu perekonomian di Indonesia sendiri, dengan melakukan investasi asing juga dapat membantu mengurangi tingkat pengangguran yang sulit untuk diatasi di Indonesia terutama para remaja yang sedang menganggur dapat melamar pekerjaan dan mengisi kekosongan waktu dengan bekerja dan menghasilkan uang, sehingga tingkat pengangguran dapat teratasi. Melakukan investasi asing juga tidak sepenuhnya mampu meringankan beban masyarakat Indonesia karena pada dasarnya sebenarnya wilayah kita sendiri yang dikuasai oleh negara asing, namun karena kita yang memang tidak mampu mengolahnya setidaknya kita masih mendapatkan sedikit keuntungan dengan dilakukannya investasi asing.
investasi asing di Indonesia juga sudah hampir 100 proyek yang dijalankan di Indonesia dari berbagai sektor, dan hasil dari beberapa sektor dalam investasi asing sudah dapat mencapai Rp.80 triliun. Sehingga investasi asing dapat sedikit memberikan bantuan untuk perekonomian Indonesia ditengah tidak menentunya kondisi perekonomian global. Kebanyakan negara-negara di wilayah Asia tenggara banyak dilirik oleh investor asing seperti Thailand, Vietnam, Malaysia dan termasuk Indonesia. Bahkan menurut Asia business outlook survey 2015 bahwa Indonesia berada di peringkat kedua negara tujuan investasi utama setelah China yang menduduki peringkat pertama.
Dalam menjalankan investasi asing sebagai bentuk persaingan bisnis para investor asing ada beberapa keuntungan yang dapat kita dapatkan dengan adanya investasi asing.
Beberapa keuntungan yang dapat kita dapatkan sebagai salah satu bentuk investasi asing adalah:
- Adanya modal baru
Dengan dilakukannya investasi asing di Indonesia kita dapat mendapatkan modal sehingga dapat dimanfaatkan untuk proses pembangunan di Indonesia
- Menambah devisa negara
- Berdirinya perusahaan baru
Dengan adanya investasi asing dapat menciptakan berdirinya perusahaan yang baru dan menambah pemasukan pajak bagi negara
- Tenaga kerja
Dengan adanya perusahaan-perusahaan baru dapat mengatasi masalah pengangguran, terutama tingkat pengangguran di Indonesia yang besar. Dengan dilakukan investasi asing dan adanya perusahaan baru yang membutuhkan tenaga kerja dapat mengatasi masalah pengangguran
- Berpengalaman di bidang teknologi
Menambah pengalaman dalam bidang teknologi dan menambah pengetahuan dan bisa belajar lebih banyak mengenai teknologi
- Perlindungan politik
Dengan didirikannya perusahaan luar negeri di wilayah Indonesia dapat membuat adanya perlindungan politik di wilayah Indonesia yang menaungi perusahaan asing
- Keamanan wilayah
keamanan wilayah juga menjamin keamanan wilayah Indonesia.
Dengan dilakukan Investasi asing di Indonesia tidak semua hal yang berbau dengan hal luar negeri dan orang luar negeri memberikan dampak yang buruk pada tanah air namun dengan dilakukannya penanaman modal oleh investor asing dan melakukan usahanya di wilayah Indonesia dan dengan diperbolehkannya pelaku usaha domestik melakukan kerjasama juga dapat mempertahankan eksistensinya dalam dunia bisnis dan memberikan dampak yang baik untuk perekonomian di Indonesia.
salah satu gerbang untuk investasi asing di indonesia adalah lembaga BKPM (Badan Koordinasi dan Penanaman Modal) yang melayani pengurusan perizinan dan penanaman modal.
menurut saya tips and trik diwebsite ini sangat menarik apabila anda ingin menjadi mempelajari tentang finnace (Berinvestasi dengan baik)
silahkan kunjungi website di bawah ini
http://gi.gunadarma.ac.id/
Comments are closed.