JKT48 Memeriahkan Asian Games 2018

0
796

JKT48 ikut berpartisipasi di ajang Asian Games 2018, di Jakarta dengan menjadi MC dan perform di sela-sela pertandingan berbagai cabang olahraga. Salah satunya adalah kemarin saat cabang olahraga Softball, di GBK – Softball Field, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (20/8/2018).

Saya berkesempatan mewancarai tiga member JKT48 yaitu Viviyona Apriani, Lidya Maulida, dan juga Shania Gracia.

Perasaan bangga, itulah yang mereka rasakan saat bisa ikut andil dalam Asian Games 2018. “Seneng banget bisa ikut andil dalam event yang besar banget di Indonesia. Kemarin juga kami Tim K3 pertama kali perform dan mengisi acara dalam event Free Opening Asian Games di Monas, rasanya bangga dan terharu,” ucap Yona selaku Kapten Tim K3 JKT48.

JKT48 akan berpartisipasi dalam beberapa cabang olahraga yang ada di Asian Games 2018. “Jadi nanti akan dipecah pecah gitu, disetiap cabang olah raga ada 8 orang yang perform dari tim J, tim K, atau tim T. Jadi ganti gantian, semuanya bakalan kebagian supaya semua orang bisa tahu JKT48 itu charmnya beda beda,” begitu kata Lidya.

Member JKT48 juga memiliki cabang cabang favoritnya masing-masing seperti Yona yang tertarik dengan berkuda, Lidya yang tertarik dengan Gymnastic, dan Gracia yang tertarik dengan Bulutangkis dan Basket.

JKT48 juga memberikan semangat kepada atlit-atlit yang sedang berjuang untuk Indonesia. “Semangat atlit-atlit Indonesia! semoga bisa bawa banyak medali emas buat Indonesia,” kata Gracia. “Semoga menunjukan yang terbaik da kita bakal dukung semua atlit yang bertanding di Asian Games 2018,” tambah Yona.

Pengalaman Berharga

Merupakan suatu pengalaman yang menyenangkan bisa mewawancarai public figure yang saat ini sangat terkenal, yaitu JKT48. Awalnya, saya takut dan gugup untuk melakukan wawancara karena dihadapan saya ada delapan orang member JKT48 yang cantik dan nampaknya seumuran dengan saya.

Akhirnya, saya memberanikan diri minta izin dengan manajernya untuk melakukan wawancara ekslusif dengan JKT48. Di luar dugaan saya, ternyata ia mempersilahkan saya bebas untuk mewawancarai JKT48. Saya kira mewawancarai artis atau public figure susah dan repot perizinannya.

Saya pun berkenalan dulu dengan delapan orang member JKT48. Ada Yona, Anin, Aurel, Viny, Lidya, Rona, Gracia dan Nadila. Kebetulan mereka semua adalah Tim K3 dari JKT48 dengan Yona sebagai kaptennya. Setelah berkenalan saya meminta foto untuk artikel dan juga mulai melakukan wawancara.

Member yang saya wawancarai hanya 3 orang, yaitu Yona, Lidya, dan Gracia. Jujur kaki saya gemetar saat mewancarai ketiga member tersebut, karena selain mereka public figure, mereka juga sangat cantik, hehe. Dalam hati saya juga merasa sangat bangga sekali dan sangat bersyukur diberikan pengalaman ini.

Dengan menjadi media saya bisa akses ke banyak tempat yang tidak bisa diakses oleh orang biasa. Setelah wawancara, saya mengucapkan terima kasih kepada manajer serta member JKT48. Ternyata JKT48 sangatlah ramah dan tidak sombong terhadap media. Saya selalu berpikiran bahwa public figure itu cuek dan sombong jika bertemu media, tapi ternyata tidak seperti itu.

Helmi Himawan, Volunter Kompas Muda untuk Asian Games 2018, Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran”, Jakarta