Cerita Baru, Teman Baru, dan Pengalaman Baru.

0
80855

Senin,10 juli 2017. Di mana di hari itu gue terbangun dari tidur yang berkepanjangan setelah liburan sekolah yang membosankan. Gue buka mata di pagi hari dan berkata “ hello,SENIN “.

Gue berangkat dari rumah pukul 05.15, menuju stasiun Tigaraksa. Dari rumah ke stasiun sekitar 35 menit perjalanan menggunakan sepeda motor. Membeli tiket commuter line tujuan Tanah Abang dan gua naik kereta pukul 05.30. Di dalam kereta akhirnya gue merasakan apa yang orang-orang dewasa lakukan pada hari kerja. Gue merasa seperti karyawan sungguhan karena tujuan gua pun untuk belajar tapi bukan di sekolah akan tetapi di sebuah perusahaan yaitu Kompas sebagai Magangers Kompas Muda Batch IX.

Sampailah di Stasiun Palmerah pada pukul 7.15. Bergegas ke Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta, untuk bertemu teman baru dan cerita baru. Sesampai di gedung gua dicek oleh petugas keamanan seperti membuka tas dan lain-lain. Ternyata di lobby para magangers batch IX sudah berkumpul dan gue pikir datang terakhir dan telat. Tapi ternyata gue bukan orang terakhir karena yang gua inget ada yang baru sampai sekitar lima menit setelah gua dan itu adalah Ramzy Erzano.

Di bawalah kami ke lantai 5 ruang diklat Kompas. Kami diberi baju bertuliskan Kompas Muda berwarna hijau. Kami di suruh buat ganti baju dan menuju lapangan futsal Kompas untuk team building. Di sana sudah ada kakak Magangers Kompas muda batch VIII dan senior-senior Kompas. Kami berkumpul dan di bagi kelompok.

Nah..uniknya pembagian kelompok di hari Senin adalah dengan cara di beri kertas kecil. “Jangan dibuka dulu kertasnya,” kata senior Kompas,saat dibuka ternyata nama hewan. Mata kami semua ditutup menggunakan slayer dan mencari anggota yang nama hewannya sama. Jadi, kami mencarinya dengan cara unik yaitu menirukan suara hewan tersebut.

Nama yang gue dapat yaitu Kuda, hahaha… udah pada tau kan kalo gue bersuara kaya apa? Bukan meong meong tentunya hahaha…. Ketemu sudah kelompok gue yaitu kelompok kuda tapi gua ga inget dulu siapa aja anggotanya karena gua pindah ke kelompok lebah karena kurang anggota.

Setelah kumpul kami diskusi yel-yel setiap kelompok beda-beda tentunya. Skip cerita nih kelompok gua (lebah) keluar jadi pemenang di hari pertama hahaha Enggak nyangka kita, kerja sama yang membuahkan hasil sempurna,bukan masalah menangnya tapi kerja samanya. Oh iya, anggota tim Lebah ada 6 yaitu Rizky, Jimmy, Aulia, Yohana, Diena, Axel, dan gue.

Setelah lomba/permainan selesai kami pun makan siang yang sudah di sediakan Kompas Muda wihh asyikk gak tuh hahaha… Dan setelah itu kami menuju ke kantor lagi di lantai 5 gedung kompas buat ganti baju dan siap-siap menerima materi. Materi itu ada tentang jurnalistik dasar dan pengenalan.

Seru, lucu, dan semangat itu yang gua rasakan di hari pertama magang, gak mau ketemu hari sabtu rasanya untuk pisah. Ada hari pertama pasti ada Hari terakhir magang. Jadi apa kalian siap untuk berpisah?

Muhammad Ari Kusumah

Kelompok Renjana

Magangers Batch IX

Siswa SMKN 9 Tangerang