WOLFMOTHER Satu Dekade

0
1402

Setelah berpentas penuh energi di ajang Soundrenaline 2015 di Garuda Wisnu Kencana, Bali, pekan lalu, trio garage rock asal Australia, Wolfmother bersiap melepas album ganda. Album itu untuk merayakan satu dekade album pertama berjudul sama dengan nama band.

Album itu memuat 13 lagu asli seperti tercantum sepuluh tahun lalu. Selain itu, disertakan pula lagu remix, demo, dan rekaman konser. Keseluruhan ada 33 lagu di album edisi khusus itu yang memuat deretan nomor terkenal seperti ”Dimension”, ”Joker and The Thief”, ”Vagabond”, dan peraih Grammy Awards 2007,
”Woman”.

Rentang 15 tahun karier band asal Sydney ini, lagu-lagu dari album perdana itu jadi nomor wajib setiap konser mereka. Saat pentas di Bali lalu, Andrew Stockdale (vokal, gitar), Ian Peres (bas, keyboard), dan Vin Steele (drum) memajang lagu ”Dimension” dan ”Joker” sebagai lagu pembuka dan penutup.

”Kami sering memainkan lagu-lagu itu di setiap konser. Setiap malam, rasanya semakin menyenangkan. Lagu ’Joker’, ’Dimension’, dan ’Woman’ punya ketukan yang asyik, yang sepertinya jadi penanda musik kami,” kata Andrew kepada Billboard menceritakan alasan dibalik peluncuran ulang album debut itu.

Album berenergi tinggi itu keluar ketika Andrew berusia 28 tahun. Ia mengaku, lagu itu masih punya kekuatan yang sama meski ia kini berumur 38 tahun.

(Herlambang Jaluardi)


Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 16 September 2015, di halaman 32 dengan judul “WOLFMOTHER – Satu Dekade”