“Maxima 2019”, Gerbang Mahasiswa UMN Aktif di Kegiatan Kampus

61
532

Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Serpong, Tangerang-Banten memiliki serangkaian tradisi dalam mempersiapkan para mahasiswa baru untuk mengenal dan beradaptasi dengan lingkungan kuliah. Rangkaian tersebut meliputi pengenalan kampus sebagai lingkungan akademik dan non-akademik. Di UMN, pengenalan lingkungan non-akademik kampus dikenalkan lewat Malam Expresi Mahasiswa 2019 (Maxima 2019).

Setiap tahun, Maxima hadir dengan tujuan mendorong mahasiswa agar memiliki kesadaran untuk berpartisipasi ke dalam kegiatan kemahasiswaan di UMN. Terdapat lebih dari 20 kegiatan kemahasiswaan di UMN yang terlibat dalam Maxima 2019. Kegiatan-kegiatan kemahasiswaan tersebut sudah terlibat dalam Maxima sejak rangkaian awal Maxima, Hall of Maxima Exhibition (HoME) pada 12-16 Agustus 2019 dimulai, diikuti oleh Student Activities Unit Explore (State) pada 19-22 Agustus 2019, lalu ditutup dengan malam puncak Maxima pada Sabtu (31/8/2019). Seluruh rangkaian dilaksanakan di Universitas Multimedia Nusantara, Gading Serpong, Tangerang, Banten.

Maxima 2019 mengemas obyektif mereka melalui tema besar evolution atau perubahan dengan taglineManifest My Generation“. Menurut Ketua Maxima 2019 Novi Thedora, perubahan yang ditekankan adalah agar mahasiswa UMN, khususnya mahasiswa baru, mampu menanggalkan kebiasaan sebagai siswa dan beradaptasi dengan dunia perkuliahan. 

Salah satu cara untuk mewujudkan transformasi tersebut adalah dengan mahasiswa berpartisipasi dalam kegiatan kemahasiswaan sesuai minat mereka. Hal ini meyakinkan Novi untuk mendorong mahasiswa berpartisipasi di Maxima 2019. “Maxima merupakan wadah pertama yang mengenalkan mahasiswa kepada organisasi-organisasi yang ada di UMN, baik dari media kampus, himpunan, UKM, hingga ke komunitas,” tutur Novi.

Ketua Maxima 2019, Novi Thedora. Foto: Kompas Corner UMN / Julando Omar

Maxima 2019 menerima antusiasme yang tinggi dari para mahasiswa baru. Terlihat peningkatan dari jumlah pengunjung HoME dan partisipan State. “Untuk HoME mencapai sekitar 4.800 pengunjung dan untuk State pendaftarnya sekitar 2.000 atau 3.000. Yang pasti jumlahnya meningkat dari tahun lalu,” jelas Novi.

Mengikuti kegiatan kemahasiswaan diyakini oleh Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Gen 9 – organisasi mahasiswa intra kampus yang menaungi Maxima – Matthew Everaldo, sebagai cara yang tepat untuk mengembangkan soft skill. Ia pun memberikan pandangannya tentang manfaat mengasah soft skill di era yang segala sesuatunya cepat berubah. 

“Mengikuti kegiatan kemahasiswaan dapat melatih soft skill, bagaimana kepemimpinan itu dilatih, bagaimana dia berorganisasi. Karena setiap perusahaan bergerak dengan organisasi. Jadi supaya nantinya mereka tidak kaget, ” jelas Matthew.

Menumbuhkan kesadaran dan keinginan mahasiswa untuk mengikuti kegiatan kemahasiswaan memiliki tantangannya tersendiri. Sebabnya, masih ditemukan mahasiswa yang secara pribadi cuek tentang mengikuti kegiatan kemahasiswaan dan belum melihat manfaat yang bisa didapat dari mengikuti kegiatan kemahasiswaan.

Tim Maxima 2019 melawan tantangan tersebut dengan memperkenankan seluruh kegiatan mahasiswa memperkenalkan kegiatan mereka lewat pameran atau HoME. Setiap kegiatan mahasiswa akan memamerkan atribut-atribut yang merepresentasikan kegiatan mereka. Strategi lainnya adalah dengan memberikan trial bagi mahasiswa baru untuk merasakan langsung kegiatan yang kiranya akan diikuti melalui State. 

Anggota BEM UMN Gen 9 berfoto di booth yang dibuka pada acara malam puncak Maxima 2019, Sabtu (31/8/2019) di kampus UMN. Foto: Kompas Corner UMN / Julando Omar

Setelah seluruh kegiatan kemahasiswaan memperkenalkan dan memberikan trial kegiatan mereka, para mahasiswa akan mendaftarkan diri ke dalam kegiatan kemahasiswaan yang menjadi pilihannya pada malam puncak Maxima. Malam puncak Maxima menyediakan booth bagi kegiatan-kegiatan kemahasiswaan untuk mudah menjangkau dan dijangkau para mahasiswa yang hendak mendaftar. 

Efektivitas dan keseruan rangkaian acara Maxima 2019 dirasakan oleh salah satu mahasiswa baru yang mengikuti seluruh rangkaian Maxima 2019, Daniel Rahmanto dari program studi Desain Komunikasi Visual (DKV). Lewat Maxima 2019, Daniel mendaftarkan diri ke kegiatan kemahasiswaan obscura yang fokus dalam bidang fotografi. Rangkaian MAXIMA 2019 yang menurutnya paling berkesan adalah malam puncak Maxima. 

“Karena ramai, seru, dan panitia kegiatan kemahasiswaannya bisa mengajak mahasiswa baru buat daftar dengan cara yang seru. Pokoknya keren!” kata Daniel.

Isyana Sarasvati memeriahkan panggung malam puncak Maxima 2019, Sabtu (31/8/2019) di kampus UMN. Foto: Julando Omar

Selain sebagai ajang untuk mempromosikan kegiatan kemahasiswaan, Maxima 2019 juga menyediakan wadah untuk mahasiswa mengekspresikan semangat muda mereka melalui penampilan-penampilan di panggung Maxima. Tidak hanya itu, malam puncak Maxima semakin disemarakkan oleh penyanyi yang populer di kalangan anak muda, Isyana Sarasvati. Penampilan Isyana Sarasvati menjadi penampilan berkesan yang sekaligus menutup seluruh penampilan pada malam puncak Maxima 2019.

PENULIS: Kompas Corner UMN / Meiska Irena Pramudhita

FOTOGRAFER: Kompas Corner UMN / Julando Omar

Comments are closed.