Tips Menurunkan Darah Tinggi Dengan Bahan Herbal Alami

0
1985

Hipertensi termasuk salah satu penyakit yang paling banyak memakan korban selain penyakit Jantung. Seseorang bisa dikatakan menderita Hipertensi apabila tekanan darahnya melebihi 140/100 mmHg saat berpuasa atau bisa mencapai 180 mmHg setelah makan. Hipertensi terjadi ketika tekanan darah pada dinding pembuluh darah melebihi normal, hal bisa terjadi karena aliran darah yang lambat saat melewati pembuluh darah.

Anda mungkin sudah mengetahui cara mengatasi darah tinggi seperti rajin berolahraga, hindari konsumsi makanan berlemak jenuh tinggi, kurangi garam dan gula, diet sehat dengan selalu menggunakan gula Tropicana Slim. Namun seringkali usaha preventif yang kita lakukan tersebut tidak memberikan dampak signifikan sehingga perlu adanya bahan herbal alami untuk mengatasi hipertensi ini. Dibawah ini akan dijelaskan beberapa tips menurunkan tekanan darah tinggi dengan bahan herbal seperti.

  • Buah Mentimum

Bila mengkonsumsi mentimum tidak baik untuk penderita hipotensi maka buah mentimum sangat cocok dikonsumsi oleh mereka yang menderita tekanan darah tinggi.  Buah mentimum juga mangandung sedikit kalori sehingga cocok dijadikan bahan diet sehat, caranya yakni bisa dibuatkan Jus Mentimum ataupun dimakan secara langsung.

  • Buah Mengkudu

Banyak orang beranggapan buah Mengkudu itu pahit rasanya, padahal kenyataannya tidaklah demikian. Buah mengkudu matang berwarna kuning dengan daging buah yang lunak bisa dijadikan obat penurun tekanan darah yang manjur. Rasanya sedikit asam dengan aroma cukup menyengat. Makan buah mengkudu bisa dicampur dengan gula aren ataupun madu untuk memperbaiki citarasa-nya.

  • Daun Meniran

Khasiat daun Meniran tidak hanya bisa menurunkan kolesterol, melainkan juga bisa digunakan sebagai obat penyembuh hipertensi. Caranya tumbuk hingga halus segengam daun Meniran, tambahkan sedikit lalu saring dan ramunan dapat diminum 2x sehari secara teratur hingga tekanan darah kembali normal.

  • Daun Seledri

Sering digunakan sebagai sayuran tambahan dalam pembuatan bakso ataupun sup. Daun Seledri punya banyak manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk menyembuhkan hipertensi. Caranya, ambil 20 batang daun seledri, masukan kedalam blender dan tambahkan sedikit air. Kemudian saring dan airnya bisa diminum setiap hari secara rutin. Dalam waktu beberapa minggu, tekanan darah akan normal kembali.

Demikianlah penjelasan mengenai tips menurunkan tekanan darah tinggi yang perlu diketahui. Semoga informasi diatas memberikan manfaat untuk kita semua, kesehatan perlu dijaga agar terhindar dari bahaya penyakit kronis seperti Hipertensi.