MIRA LESMANA: Yogya Kontemporer

0
1528

Meskipun pengambilan gambar untuk film Ada Apa dengan Cinta 2 baru akan dimulai pada 28 Oktober, antusiasmenya sudah terasa jauh hari sebelumnya. Kota Yogyakarta yang akan jadi tempat pertama pengambilan gambar sekuel film yang sangat populer tahun 2001 itu tampaknya menjadi salah satu sebab.

”Ada sekitar 80 orang yang berangkat ke Yogya, baik pemain film maupun kru. Ada 40 titik di Yogya yang akan jadi tempat pengambilan gambar selama sekitar 16 hari,” ujar Mira Lesmana (51), produser AADC 2, melalui telepon, Kamis (22/10).

Saat dihubungi, Mira baru saja selesai mengepak sejumlah barang sebelum menyusul timnya ke Yogyakarta. Salah satu anggota tim adalah Riri Riza yang menjadi sutradara. Mengenai kaitan Yogyakarta dengan cerita AADC?, Mira masih merahasiakannya dan meminta penggemar menunggu AADC 2 tayang, April 2016.

Memberi sedikit penjelasan, Yogyakarta dipilih karena Riri ingin menampilkan kehidupan kontemporer Yogyakarta yang berubah selama 10 tahun terakhir. Selain Yogyakarta, Jakarta dan New York juga akan jadi tempat lain untuk pengambilan gambar.

Mengenai kesulitan membuat kelanjutan cerita film yang diproduksi 14 tahun lalu itu, Mira menyatakan tidak mendapatinya. ”Justru rentang waktu 14 tahun itu memberi ruang-ruang baru untuk tokoh-tokohnya. Kesulitan justru muncul tahun 2002, saat permintaan membuat sekuel film ini begitu tinggi,” tutur Mira. AADC? yang jadi tonggak kebangkitan film nasional dirilis pada 7 Februari 2002 dengan bintang Nicholas Saputra, Dian Sastrowardoyo, Ladya Cheryl, Adinia Wirasti, Titi Kamal, dan Sissy Prescillia. Selain mendapat banyak penghargaan, film ini juga ditayangkan di beberapa negara, seperti Malaysia, Brunei, Filipina, dan Singapura. Dalam sekuelnya, ada empat pemain baru yang dilibatkan, yaitu Ario Bayu, Christian Sugiono, Sarita Thaib, dan Dimi Cindyastira.

(EKI/INU)


 

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 23 Oktober 2015, di halaman 23