Bersenang–senang di Karnival Moederland

0
569

Moederland Closing Night memecahkan malam Minggu (18/11) para mudaers di JungleFest, Bogor Nirwana Residence. Ajang itu menjadi salah satu pensi terbesar di Bogor, tak heran antusiasme Mudaers sangat tinggi. Sekitar 9.000 orang lebih memadati area JungleFest, tak hanya para remaja yang antusias, beberapa orang tua murid juga menghadiri acara ini.  Moederland adalah pensi ke-12 SMA Regina Pacis, Bogor yang kali ini mengangkat tema karnival pasar malam.

Untuk pertama kalinya, Moederland berhasil menjual 9.000 tiket lebih dengan kisaran harga Rp 60.000 hingga Rp 75.000. Moederland menghadirkan guest star ternama Indonesia, diantaranya Raisa, Sheila On 7, dan Superman Is Dead. Acara pun semakin asyik dengan dipandu MC Akbarry. Acara dimulai dari pukul 14.00, Moederland juga menampilkan bakat musisi baru, lomba dance,  dan penampilan band dari siswa.

Dengan memakai tagline #KreatifNasionalis, Moederland merupakan karya perpaduan multikulturalisme dan nasionalisme dalam bingkai Bhinneka. Moederland ingin mengajak Mudaers untuk berkreasi dan berprestasi dalam beragam bakat untuk membangun persaudaraan.

Bagi Duta, vokalis Sheila On 7, #KreatifNasionalis berarti membuat suatu karya yang kreatif dan nasionalis. “Membuat lagu dan musik itu kan proses kreatif, dan saat kami manggung di Malaysia dan Singapura mereka tahunya kami band dari Indonesia karena kita menggunakan Bahasa Indonesia,” jelas Duta. Yap, karya Sheila On 7 memang selalu menggunakan Bahasa Indonesia selama 21 tahun berkarya.

JungleFest menjadi pilhan yang tepat untuk tema Moederland kali ini, Mudaers merasakan karnival pasar malam yang sesungguhnya. Mereka bisa bermain bianglala, komidi putar dan permainan lainnya di Jungle Fest. Walaupun cuaca mendung dan gerimis, mereka tetap semangat untuk datang. Terdapat spot untuk photooboth, beragam aksesoris, dan area food corner. Di saat break, area food corner pun sukses diserbu pengunjung. Dengan berbagai menu, mulai dari sosis bakar, sate taichan, bakso bakar, Thai tea, dan masih banyak lagi dan ditambah lagi harganya yang ekonomis di kalangan mudaers membuat area ini padat.

Setengah jam sebelum Raisa tampil, Mudaers mulai memadati depan panggung dan terlihat antrian yang mengular ingin masuk ke tempat acara. Semua penonton langsung bersorak – sorak saat Akbarry memanggil Raisa. Menggunakan outfit merah muda yang cantik, Raisa datang kembali dengan keajaiban menggalaukan keadaan.

Raisa

Saat Raisa tampil, gerimis masih menemani pengunjung dan seakan membuat suasana galau semakin kuat. Alunan musik menambah syahdu suasana. Membuka penampilan dengan lagu “Serba Salah”, Raisa mengajak serta mudaers untuk bernyanyi bersama yang rata-rata sangat hafal dengan lagu Raisa. Selain bernyanyi, Raisa juga mengajak penonton  berinteraksi, seperti bercerita. Malam itu Raisa menyanyikan 8 lagu hitsnya dan lagu barunya yang baru mengeluarkan music video yaitu “Usai Di Sini”.

“Kuterpikat pada tuturmu, aku tersihir dirimu…,” suara penonton menggema mengiringi nyanyian Raisa sembari menyalakan senter di handphone masing – masing.

Di sisi lain, Sheila On 7 berhasil membawa semangat energi muda di Moederland. Membawakan 7 lagu andalan, Sheila On 7 berhasil mengguncangkan panggung Moederland. Di balik banyaknya lagu Sheila On 7 yang galau, gitaris Sheila On 7, Eross menjelaskan alasannya.

“Orang bisa mengambil energi terbalik. Orang biasanya denger lagu sedih, malah membuat orang itu jadi semangat,” ujar pria yang sering menciptakan lagu untuk Sheila On 7.

Bila diperhatikan kebanyakan lagu Sheila On 7 dituju kepada anak muda. “Kami kalau membuat lagu enggak ini buat siapa, tapi lagu itu seperti lukisan. Interpretasi masing-masing orang berbeda. Lagu A buat tiap orang bisa berarti beda,” jelas Eross. Malam itu Sheila On 7 membawakan lagu-lagu terbaiknya. Mulai yang lawas hingga terbaru.

Setelah Sheila On 7 turun dari panggung, penonton memanggil guest tar terakhir dengan semangat. Superman Is Dead tampil dengan gaya rock-nya, siap membakar semangat mudaers di penghujung malam. Superman Is Dead berarti tidak ada sesuatu yang sempurna.

“Kami tidak percaya kalau konsep kalau manusia bisa sempurna, kita hidup itu dengan kelebihan dan kekurangan kita,” jelas Jerinx. Lagu-lagu yang dihasilkan SID kebanyakan memuat tentang semangat ke-Bhinneka-an. Salah satu lagu Superman Is Dead “Sunset di Tanah Anarki” menjadi lagu yang ditunggu oleh mudaers. Dibalik lagu ini, Jerinx bercerita kalau mereka terinspirasi dari orang-orang  Indonesia yang memperjuangkan sesuatu yang lebih besar dari dirinya sendiri.

Superman Is Dead (SID)

“Mereka berjuang untuk orang – orang yang nggak mereka kenal, dan dalam usahanya mereka banyak menemui halangan dengan konsekuensi harus meninggalkan orang yang mereka cintai,” ujar drummer Superman Is Dead.

Mengangkat tema yang tak biasa, Moederland berharap Mudaers dapat terus berkreasi, dan berprestasi dalam segala bidang terlebih bagi kemajuan bangsa. Malam itu, Moederland berhasil menyajikan acara yang unik, berbeda dan menyenangkan di hati para mudaers. Bagaimana dengan rencana pensi sekolah kalian?

 

Reporter :

Gregorius Amadeo (SMA Regina Pacis Bogor)

Faizah Diena Hanifa (SMAN 2 Cibinong)

Foto : Tim Dokumentasi Moederland, SMA Regina Pacis Bogor