SERPONG, KOMPAS CORNER — Sebagian besar mahasiswa tentunya sudah tak asing lagi dengan istilah “mahasiswa kupu-kupu” dan “mahasiswa kura-kura”. Mahasiswa yang kesehariannya cenderung pulang ke rumah usai kuliah atau yang lebih akrab disebut dengan “mahasiswa kupu-kupu” memiliki lebih banyak waktu untuk belajar dan mengerjakan tugas. Ini artinya, mahasiswa yang memiliki banyak waktu untuk belajar akan berpeluang besar untuk mencapai prestasi akademik yang jauh lebih baik, dibandingkan dengan mereka yang memiliki waktu terbatas.
Sementara itu, mahasiswa yang kesehariannya didominasi oleh rapat dan kegiatan organisasi, atau biasa disebut dengan “mahasiswa kura-kura” umumnya memiliki jadwal yang lebih padat dan waktu senggang yang minim. Meskipun menjadi “mahasiswa kura-kura” tidaklah mudah, namun nyatanya beragam hal manis dapat dipetik dengan menjadi “mahasiswa kura-kura”. Berikut beberapa manfaat utama yang kamu peroleh dengan menjadi “mahasiswa kura-kura” :
- Softskill mampu terasah dengan baik
Prestasi akademik memang krusial, namun perlu diingat juga bahwa kelak dalam dunia karier, kita diharuskan untuk berinteraksi dengan orang lain. Kemampuan berinteraksi dan bercakap-cakap dengan orang lain termasuk ke dalam rangkaian softskill.
Seperti yang dilansir oleh researchgate.net, berikut beberapa softskill yang dirasa sangat penting untuk dikembangkan dalam keseharian :
- Communication skill
- Teamwork capability
- Self-management
- Time management
- Negotiating skill
Softskill sendiri bisa dilatih dengan cara yang beragam, salah satunya dengan terlibat aktif di dalam organisasi. Dengan bergabung menjadi anggota organisasi, kamu akan memperoleh banyak kesempatan untuk berinteraksi dengan mahasiswa lainnya, serta secara tidak langsung kamu akan dituntut untuk mengelola waktu dengan baik, antara perkuliahan dengan kegiatan organisasi. Perlahan tapi pasti, softskill akan terasah dengan sendirinya seiring berjalannya waktu dan pengalaman berorganisasi yang kian beragam.
- Relasi akan berkembang lebih luas
Menjadi bagian dari organisasi tentunya akan membawamu ke dalam lingkungan baru, dimana kamu akan menjumpai banyak orang baru. Terjalinnya hubungan yang baik antara kamu dengan anggota organisasi lainnya secara tidak langsung akan memperluas relasimu loh guys! Nantinya, relasi tersebut akan bermanfaat saat kamu mulai menginjakkan kaki lebih jauh menuju dunia karier.
- Mampu bersikap lebih aktif dan kritis dalam menanggapi suatu hal
Terasahnya softskill dengan baik akan menjadikanmu pribadi yang aktif nan kritis terhadap berbagai macam hal yang ada disekitar lingkunganmu. Salah satu tanda bahwa kamu mulai menjadi pribadi yang aktif ialah timbulnya kecenderungan untuk menanggapi berbagai macam hal dari sudut pandang yang berbeda.
Setelah mengetahui manfaat yang dipetik dengan menjadi mahasiswa kura-kura, kini giliran mu untuk memutuskan, apakah masih ingin menjadi “mahasiswa kupu-kupu” atau mulai beralih menjadi “mahasiswa kura-kura”? Pilihlah dengan bijak guys!
Penulis : Elisabeth
Sumber : researchgate.net
Foto : facultyfocus.com